Skip to main content

Posts

Showing posts with the label Foto Surabaya

Perempatan BG - Junction Surabaya Jawa Timur

Sudah tahu nama perempatan-perempatan di surabaya gan? nah... salah satu nama perempatan yang populer di surabaya adalah perempatan BG-Junction Surabaya. Apa itu BG-Junction? BG-Junction merupakan salah satu mall yang ada di surabaya gan. Ini merupakan mall yang besar, yang di dalamnya terdapat aneka macam produk yang dijual di sana. Mulai dari sepatu, jaket, alat electronic, gadget, bahkan salah satu service center laptop ada disana gan. Kami memberikan kepada anda foto suana perempatan BG-Junction, maaf cuma sedikit gan, semoga bisa mengobati rasa kangen anda pada Kota Surabaya. Perempatan BG-Junction Surabaya dari Sebelah Selatan

Jalan Basuki Rahmat Surabaya, HALTE BASRA Surabaya

Sudah pernah ke Surabaya gan? hehe... bagi agan yang pernah ke surabaya. Tentu sudah memahami bagaimana ramainya jalan Basuki Rahmat Surabaya atau biasa disebut dengan bahasa keren nya BASRA. Jalan basuki Rahmat ini merupakan salah satu jalan di surabaya yang memiliki lebar jalan di atas rata-rata. Semoga foto ini bisa menjadi obat kangen bagi kalian semua yang saat ini mungkin masih meninggalkan surabaya untuk sementara, :) Foto Jalan Basuki Rahmat Surabaya Jawa Timur Jalan Basra Pada Malam Hari

Kantor Pos di Kampus A Unair | Jadwal Operasional Kantor Pos di Kampus A Unair

Bagi anda yang sedang menjalani masa perkuliahan di Kampus A Unair, atau pernah menjalani perkuliahan di Kampus A Unair, maka anda tentu tidak asing dengan keberadaan Kantor Pos Indonesia di sebelah selatan tempat parkir FKG Unair. Kantor Pos Indonesia tetap eksis sebagai salah satu pilihan bagi anda untuk mengantarkan paket yang telah anda kemas ke alamat yang anda inginkan. Beberapa kali kami melihat bahwa ada beberapa yang tanya tentang jadwal operasional Kantor Pos di Surabaya itu kapan aja sih? pada kesembatan kali ini untuk menjawab pertanyaan yang mungkin pernah terlontar di benak anda tentang jam operasional kantor pos, terutapa pada kantor pos yang terletak di cabang, buka dari hari Senin sampai Hari Sabtu, dengan klasifikasi jam seperti kami tulis di bawah ini. Semoga bermanfaat. Kantor Pos di Kampus A Unair Surabaya Petugas Ramah melayani, Kantor Pos Indonesia Kampus A Unair Jam Operasional Kantor Pos Indonesia di Kampus A Unair. Senin - Kamis-

BASARNAS JATIM | Basarnas Jawa Timur

Kebun Binatang Surabaya ( Surabaya Zoo ) | Jawa Timur

Kebun Binatang Surabaya, pernah berkunjung ke kebun binatang surabaya? Warga Surabaya mungkin butuh tempat seperti ini. Tempat yang mengingatkan mereka bahwa kita di dunia ini tidak hidup sendirian. Ada Binatang di sekitar kita. Ada tumbuhan yang ada di sekitar kita, yang oleh Alloh dijadikan penyuplai oksigen ketika siang hari. Kebun Binatang Surabaya ( Surabaya Zoo)

Sholat 'Idul Adha di Lapangan Hoki Surabaya | 9 Dzulhijjah 1435H | 4 Oktober 2014

Gema Takbir menyambut hari raya 'Idul Adha telah berkumandang. Seantero Jagad Raya menggemakan takbir, tahlil, dan tahmid. Begitu juga di Surabaya Jawa Timur. Gema takbir menyambut hari raya 'Idul Adha berkumandang pada hari Sabtu 4 Oktober 2014. Pelaksanaan Sholat 'Idul Adha dilaksanakan di Lapangan Hoki Surabaya Jawa Timur. Suasana Sholat Idul Adha di Surabaya | Lapangan Hoki Jama'ah Sholat Idul Adha di Lapangan Hoki Surabaya Sholat Idul Adha di Lapangan Hoki Surabaya Jatim

Persimpangan Rel Kereta Api di Jalan Residen Sudirman Surabaya

Persimpangan Rel Kereta Api di Jalan Residen Sudirman ini merupakan salah satu Persimpangan Rel Kereta Api yang tidak berpalang pintu di Surabaya. Wah membahayakan dong?? oh tidak, karena kereta api yang lewat kesini merupakan kereta yang akan masuk ke bengkel, bukan kereta api yang ada penumpangnya kok, Cuma Masinis dan para pekerja saja yang menggiring kereta masuk ke Bengkelnya untuk diservis. Foto di bawah ini diambil dari Jalan Tapak Siring Surabaya. Persimpangn Rel Kereta Api di Jalan Residen Sudirman Sby Persimpangan Rel Kereta Api di Jalan Residen Sudirman Surabaya pada peta

Pom Bensin di Jalan Ambengan Surabaya Jatim

Kondisi Pom Bensin pasca isu kenaikan harga BBM Pom Bensin di Jalan Ambengan Surabaya Jatim. Pom Bensin ini termasuk unik, karena Lokasinya tepat di pojokan Perempatan. Di Surabaya pom bensin seperti ini yaitu di Perempatan Kertajaya Surabaya. Pom bensin di Jalan ambengan ini mungkin beberapa hari ini menjadi destinasi yang serius dikejar oleh warga surabaya, kenapa?? karena isu kenaikan bbm 2014 yang meresahkan masyarakat, membuat mereka menjadi panik dan memutuskan untuk membeli bbm secepatnya. Jadi jangan heran, jika kalian melihat di beberpa pom bensin di surabaya terlihat ramai, itu akibat panic buyer yang buru-buru membeli bbm sebagai antisipasi kenaikan harga bbm yang diperkirakan mencapai Rp 8500 per liter ( premium)... Pom Bensin di Jalan Ambengan Sby Jawa Timur Pom Bensin di Jalan Ambengan Sby Jatim Pom Bensin di Jalan Ambengan Sby Pom Bensin di Surabaya (Jalan Ambengan) Pom Bensin di Jalan Ambengan Surabaya Jatim Suasana Pom

Persimpangan Rel Kereta Api di Jalan Kalibokor 1 Surabaya

Dari Persimpangan Rel Kereta Api di Jalan Kalibokor 1, anda bisa melihat pemandangan yang indah seperti di bawah ini. Foto kami ambil saat kami melintasi Persimpangan rel ka. di Jalan Kalibokor 1 Surabaya Jatim. Anda bisa melihat jalur ganda antara Stasiun Gubeng Surabaya dan Stasiun Wonokromo Surabaya. Jalur Ganda ini sangat efektif untuk mengatasi padatnya kereta yang melintas antara Stasiun Gubeng Surabaya dan Stasiun Wonokromo. Rel ganda antara Stasiun Surabaya Gubeng dan Stasiun Wonokromo Surabaya Jatim Persimpangan Rel Kereta Api di Jalan Kalibokor 1 Surabaya Jatim (pada peta)

Jembatan Merr Surabaya Jawa Timur | Sungai Jagir Surabaya

Jembatan merr ini merupakan salah satu jembatan yang mungkin tempat paling mudah dihafalkan untuk anda yang sedang melewati Jalan Ir Sukarno Hatta, surabaya. Lokasi Jembatan Merr ini dekat dengan Kampus Stikom Surabaya. Jembatan ini membentang diantara sisi-sisi Sungai (kali) Jagir Surabaya. Bagi anda yang rindu akan tanah kelahiran anda di surabaya,, kami memberikan obat kangen untuk anda dengan menampilkan beberapa foto tentang jembatan Merr Surabaya. Sungai Jagir Surabaya Jawa Timur Jembatan MERR Surabaya Jatim Foto Jembatan MERR Surabaya Foto Jembatan Merr Surabaya Jawa Timur Jembatan Merr Surabaya Jatim pada Peta

Kampus STIKOM Surabaya Jatim | Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Teknik Komputer Surabaya

Kampus STIKOM Surabaya Jatim dekat Jembatan MERR Kampus Stikom dekat dengan jembatan MERR Surabaya Kampus STIKOM Surabaya, gedung merah, dan gedung biru Surabaya Jatim Kampus STIKOM Surabaya pada Peta

Stasiun Gubeng Baru Surabaya | Stasiun Gubeng Baru di Jalan Gubeng Masjid Surabaya

Salah satu stasiun yang ada di Surabaya adalah Stasiun Gubeng. Terdapat 2 sisi Stasiun Gubeng, yaitu Sisi Barat dan Sisi Timur. Sisi Barat Stasiun Gubeng disebut sebagai Stasiun Gubeng Lama, sedangkan Sisi Timur Stasiun Gubeng disebut Stasiun Gubeng Baru. Stasiun Gubeng Baru Surabaya Stasiun Gubeng baru terdapat fasilitas parkir inap kendaraan roda dua dan mobil. Stasiun Gubeng baru ini loketnya melayani penjualan tiket kereta api Bisnis maupun Eksekutif, baik jarak jauh maupun lokal saja. Ada beberapa kereta api yang berangkat dari Stasiun Gubeng lama, seperti: Mutiara Timur Bangunkarta Turangga Mutiara Selatan Argo Wilis Penataran Ekspress Sancaka